Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) RSUD Taman Husada Bontang kembali menggelar penyuluhan kesehatan bagi pasien dan keluarga di Ruang Edelweis Lantai III pada hari Selasa, 28 Januari 2020. Penyuluhan kali ini menjelaskan tentang hipertensi atau lebih dikenal oleh masyarakat awam dengan nama tekanan darah tinggi.
Perlu diketahui bahwa tekanan darah tinggi adalah meningkatnya tekanan darah dalam jangka waktu lama dengan tekanan darah lebih dari 120/80 mmHg. Menurut Smith Tom (1995) mendefinisikan hipertensi sebagai tekanan darah persisten dimana tekanan sistoliknya diatas 140 mmHg dan tekanan diastoliknya diatas 90 mmHg. Sementara itu, menurut Mansjoer (2000:144) hipertensi adalah suatu keadaan dimana terjadi gangguan pada mekanisme pengaturan tekanan darah.
dr. Nurindayanti selaku narasumber pada penyuluhan kali ini menuturkan gejala-gejala tekanan darah tinggi antara lain : sakit kepala, sakit kuduk, sulit tidur, kelelahan, mual,muntah, sesak nafas, gelisah, pandangan kabur.
Tekanan darah tinggi bisa disebabkan oleh faktor usia, diet yang salah, stress, keturunan, merokok, kegemukan, kurang olahraga, mengkonsumsi minuman keras, kelainan ginjal, dan lainnya. Oeh karena itu, penting bagi penderita tekanan darah tinggi untuk memperhatikan pengaturan diet (rendah garam, konsumsi buah, rendah kolesterol, dan tidak minum alkohol), olahraga teratur minimal 30 menit sehari dan memperhatikan berat badan ideal.
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan jika sudah memiliki tekanan darah tinggi yaitu minum obat anti darah tinggi sesuai nasehat dokter, menurunkan kelebihan berat badan, makan makanan yang rendah garam (maksimal 1 sdt), hentikan mengkonsumsi kopi, tidak merokok, tidak minum minuman keras, istirahat yang cukup, hindari makanan olahan daging sapi/kerbau/kambing atau yang tinggi lemak, pola makan yang seimbang dan berolahraga.
Penting bagi penderita untuk selalu menjaga pola hidup sehat. mengingat tekanan darah tinggi juga bisa mengakibatkan serangan jantung, gagal ginjal, stroke, maupun kebutaan.